Informasi : Aplikasi Auto proctor / pengawasan pada halaman ini sudah diaktifkan.

Tahun Ini 3 Moge Baru Yamaha akan Mengaspal di Indonesia

Tahun Ini 3 Moge Baru Yamaha akan Mengaspal di Indonesia



Belum lama ini PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mendaftarkan kode baru di Samsat DKI Jakarta. Motor ini diduga adalah skutik dengan kode SG56A AT.


Tak hanya skutik, pabrikan berlogo garpu tala itu ternyata juga memasukkan 3 kode baru lainnya. Kemungkinan ketiganya adalah motor gede (moge) dan siap dirilis pada tahun ini.



Pertama adalah RM172 MT dengan NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) mencapai Rp156 juta. Kode tersebut diprediksi merujuk kepada Yamaha MT-07 terbaru dan dijual dengan harga Rp180-200 jutaan.




Selain itu ada Yamaha RN435 MT yang diduga sebagai Yamaha MT-09. Naked-bike 900cc itu memiliki NJKB sebesar Rp195 juta dan kemungkinan harga jualnya mencapai Rp260-300 jutaan.

Yang termahal adalah motor dengan kode RN497 MT atau akrab disebut sebagai Yamaha R1, bisa juga Yamaha R1M. NJKB superbike ini mencapai Rp495 juta serta diperkirakan harga jualnya berkisar di angka Rp620-900 jutaan.







Post a Comment

© Brawirawi - Official. All rights reserved. Developed by Jago Desain