Informasi : Aplikasi Auto proctor / pengawasan pada halaman ini sudah diaktifkan.

Galang Hendra Pede Hadapi WSSP300 Aragon 2019, Berkat Fairing dan Suspensi Baru

Galang Hendra Pede Hadapi WSSP300 Aragon 2019, Berkat Fairing dan Suspensi Baru



Sebentar lagi, seri perdana World Supersport 300 (WSSP300) akan digelar.
Seri pertama ini akan berlangsung di sirkuit Aragon, Spanyol (7/4), yang ditunggu-tunggu penggemar balap Indonesia.

Itu karena ini jadi pembuktian Galang Hendra, akan performa motor Yamaha YZF R3, yang basisnya mirip R25 di Indonesia.

Pembalap dari D.I Yogyakarta ini, sudah menyelesaikan tes pribadi untuk awal musim, bersama tim Semakin di Depan Biblion MotoXRacing.

Tes ini jadi yang terakhir dilakukan Galang, sebelum seri 1 WSSP300 dimulai.
Sewaktu tes pramusim sebelumnya, Galang sempat kebingungan lho.

Itu karena dirinya harus menyesuaikan setup suspensi depan, dari Yamaha YZF R3 terbaru yang sekarang pakai upside down.

Galang butuh waktu lama untuk menentukan setelan yang tepat, agar bisa bermanuver lebih rendah.

"Kalau sekarang Alhamdulillah aman. Tes jauh lebih lancar deh," sebut Galang saat dihubungi via pesan singkat.

Selain tes pada suspensi, Galang juga mencoba beberapa perbandingan rasio gear, yang tepat untuk sirkuit Aragon.

Soalnya, Aragon dikenal punya banyak tikungan cepat, dan trek lurus yang cukup panjang.Otomatis, balapan akan lebih sering bermain di rpm tinggi.









Sayang, pemilik nomor 55 ini enggan menyebutkan, berapa catatan waktu yang didapat saat tes kemarin.

Peluang YZF R3 terbaru akan kompetitif, ditambah fakta akan penggunaan fairing baru.

Soalnya fairing Yamaha YZF R3 dan R25 terbaru, diklaim lebih aerodinamis di kecepatan tinggi.

Saat ini, Galang sedang dalam perjalanan pulang, sebelum kembali lagi ke Eropa pada awal April mendatang.Kita tunggu kiprah Galang di WSSP300 2019 ya!

Post a Comment

© Brawirawi - Official. All rights reserved. Developed by Jago Desain